[PKM Dosen] Pelatihan Blender 3D

Pengabdian kepada Masyarakat, adalah kegiatan sivitas akademika yang memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk memajukan kesejahteraan masyarakat dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Dosen sebagai salah satu bagian dari sivitas akademika, memiliki kewajiban untuk melaksanakan kegiatan pengabdian kepada Masyarakat.

Program Studi D3 Rekayasa Perangkat Lunak Aplikasi, merupakan prodi di bawah Fakultas Ilmu Terapan Universitas Telkom. Dosen pada Home Base D3 RPLA biasanya melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk Jasa, contohnya seperti pelatihan penggunaan teknologi berbasis aplikasi desktop ataupun mobile.

Salah satu bentuk kegiatan pengabdian masyarakat yang sudah dilakukan oleh Kelompok Dosen dari Prodi D3 RPLA Adalah “Pelatihan Pemodalan Digital dan Visualisasi 3D Dasar Menggunakan Blender 3D dengan Mitra Masyarakat Guru dan Murid SMK Igasar Pindad”. Kegiatan ini dilaksanakan pada Tanggal 20 Juni 2019 dengan tujuan untuk Memberikan pengetahuan tentang penggunaan Aplikasi Desktop “Blender 3D” dalam memodelkan suatu objek 3 Dimensi yang akan diimplementasikan ke dalam aplikasi multimedia.

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini beranggotakan 3 Orang Dosen, yaitu Amir Hasanudin Fauzi, Rahmadi Wijaya, dan Rizza Indah Mega Mandasari. Ketiga dosen ini memiliki Home Base di Prodi D3 RPLA. Sungguh besar harapan dari tim dosen, agar keilmuannya dapat berguna tidak hanya bagi diri maupun mahasiswa di prodinya. Namun, juga dapat berguna bagi masyarakat sekitar. Sehingga Tri Dharma perguruan tinggi dapat terlaksana dengan baik.

Note: Artikel ini merupakan tulisan part 2 dari post berikut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *